4 Langkah Supaya Anak Tidak Mengompol

Sudah menjadi kebiasaan bagi anak kecil untuk mengompol, maka dari itu ayah dan bunda harus ekstra sabar untuk menghadapinya bukan malah memarahinya, dimaklumi saja namanya juga anak kecil. Ayah dan bunda sebagai orang tua harus peka terhadap kondisi anakya, kalau bukan ayah dan bunda siapa lagi??masak ya tetangga,,,tidak mungkin kan.

Banyak dari ayah dan bunda yang mengeluh tentang kebiasaan mengompol yang dilakukan oleh anaknya, Tentunya ayah dan bunda akan khawatir jika kebiasannya mengompol dibawa sampai usia remaja. Dalam istilah medis mengompol disebut dengan enuresis yaitu keluarnya air seni (urin) secara tidak sadar saat tidur pada usia yang seharusnya sudah mampu mengendalikan keinginan untuk buang air kecil dan juga beberapa orang mengartikan bahwa ngompol yaitu tidak bisa mengendalikan keinginan buamg air kecil dalam keadaan terjaga. Enuresis biasanya akan berhenti ketika anak mencapai usia pubertas. 


Berikut adalah beberapa tips untuk ayah dan bunda untuk mengatasi kebiasaan buruk mengompol pada anak :

1.Jangan Marah
Ayah dan bunda tak perlu risau dengan kondisi ananknya yang sering mengompol. Berikan dukungan, nasehat dan arahkan bahwa kebiasaan Mengompol tidak baik. Berikan contoh kepada anak bagaimana yang harus dilakukan ketika terasa buang air kecil. Karena yang namnya anak kecil akan suka meniru apa yang ada disekitarnya, ketika anak sudah tau apa yang dilakukan maka kebiasaan mengompol sedikit demi sedikit akan hilang. Tetapi apabila ayah dan bunda marah akan menambah penderitaan anak, karena tidak tau apa yang akan dilakukan.

2.Berikan Hadiah
Memberikan hadiah akan lebih memotivasi anak untuk melakukan yang terbaik agar mendapatkan hadiah tersebut. Tentunya ayah dan bunda akan memberikan hadiah ketika si anak dapat tidak mengompol dalam satu hari, setelah itu ditambahi lagi harinya lama kelamaan akan menghilang kebiasaan buruk mengompolnya.

3.Ajari Anak Untuk Bertanggung Jawab
Ayah dan bunda perlu mengarahkan anak agar sedikit bertanggung jawab, setelah bangun tidur contohkanlah anak anda untuk merapikan tempat tidurnya setelah ayah dan bunda mencontohkan, perintahkanlah kepada anak untuk merapikan tempat tidur agar apabila terjadi ngompol anak akan merasa malu dan risih sehingga anak akan termotivasi sendiri supaya tidak mengompol.

4.Buang Air Kecil Sebelum Tidur
Ayah dan bunda sebaiknya mengajak anak untuk buang air kecil sebelum tidur, dengan begitu diharapkan anak tidak mengompol lagi. Biasakan kebiasaan tersebut berjalan ber angsur-angsur dan ingatkan anak jika lupa belum buang air kecil ketika akan tidur.

Dan yang terpenting apabila kebiasaan buruk mengompol pada anak belum bisa hilang maka lakukanlah konsultasi dengan dokter. Dorong anak-anak untuk mengikuti instruksi dari seorang dokter, seperti latihan relaksasi atau pelatihan kandung kemih menahan keluarnya air seni atau latihan modifikasi perilaku. 

(sumber: bidanku.com)